Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) menjadi narasumber dalam kegiatan Peningkatan Kapasitas Peran Pemuda dalam Penanggulangan Bencana yang diselenggarakan di Desa Salamrejo, Kecamatan Selopampang, pada Kamis, 18 Desember 2025.
Kegiatan ini diikuti oleh 30 peserta yang merupakan unsur pemuda desa. Materi yang disampaikan meliputi pengenalan potensi ancaman bencana di wilayah setempat, peran strategis pemuda dalam kesiapsiagaan dan penanggulangan bencana, serta langkah-langkah dasar mitigasi dan respons awal saat terjadi bencana.
Melalui kegiatan ini, BPBD mendorong pemuda Desa Salamrejo agar memiliki pengetahuan, keterampilan, dan kesadaran yang baik dalam menghadapi potensi bencana, sehingga mampu berperan aktif sebagai agen perubahan dan garda terdepan dalam upaya pengurangan risiko bencana di tingkat desa.
Diharapkan, peningkatan kapasitas ini dapat memperkuat ketangguhan masyarakat serta mendukung terwujudnya desa yang tangguh bencana.
BPBD