Detail Berita

Temanggung – Personil Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung memberikan materi dalam kegiatan Sosialisasi dan Simulasi Bencana yang dilaksanakan di SD Negeri 1 Soborejo, Kecamatan Pringsurat, pada Rabu, 17 Desember 2025.

Kegiatan ini diikuti oleh para siswa dan tenaga pendidik dengan tujuan menanamkan pengetahuan serta meningkatkan kesiapsiagaan sejak usia dini terhadap potensi bencana. Dalam kegiatan tersebut, personil BPBD memberikan pemahaman mengenai berbagai jenis bencana yang dapat terjadi di lingkungan sekitar sekolah.

Para siswa diajarkan teknik menyelamatkan diri saat terjadi bencana, seperti gempa bumi dan kebakaran, termasuk cara berlindung yang benar, jalur evakuasi, serta pentingnya tetap tenang saat keadaan darurat. Materi disampaikan secara interaktif dan disesuaikan dengan usia siswa agar mudah dipahami.

Selain sosialisasi, kegiatan juga dilengkapi dengan simulasi penanganan bencana, di mana siswa mempraktikkan langsung langkah-langkah evakuasi dan penyelamatan diri sesuai arahan personil BPBD. Simulasi ini bertujuan agar siswa tidak hanya memahami teori, tetapi juga mampu menerapkannya dalam situasi nyata.

Melalui kegiatan ini, diharapkan para siswa SD N 1 Soborejo memiliki pengetahuan dasar kebencanaan, mampu bersikap sigap dan tanggap, serta dapat meminimalisir risiko apabila terjadi bencana di lingkungan sekolah maupun tempat tinggal.