Temanggung – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung mendukung kebutuhan sarana air bersih melalui peminjaman tangki air kepada Basecamp Gunung Sumbing Eastroute di Desa Banaran, Kecamatan Tembarak, pada Selasa, 23 September 2025.
Peminjaman tangki air ini merupakan bentuk pelayanan BPBD kepada masyarakat, khususnya dalam mendukung kegiatan di kawasan wisata alam dan pendakian. Ketersediaan air bersih menjadi hal penting bagi pengelola basecamp maupun pendaki yang beraktivitas di jalur Sumbing.
Dengan adanya fasilitas tersebut, diharapkan kegiatan pendakian dapat berjalan lebih lancar dan nyaman, sekaligus tetap memperhatikan aspek keselamatan dan kesehatan para pendaki.
Kalak BPBD Kabupaten Temanggung menyampaikan bahwa dukungan sarana seperti peminjaman tangki air merupakan wujud sinergi antara pemerintah daerah dan masyarakat, sekaligus upaya meningkatkan kesiapsiagaan di kawasan rawan bencana.